Diagonal Select - Hello Kitty
RSS

Kecurangan dalam Dunia IT



Kecurangan dalam dunia IT

Yah, tindak kriminal memang bisa dilakukan dimana saja, tak terkecuali juga di bidang IT. Salah satu contoh kejahatan IT adalah kejahatan berbasis WEB. Kejahatan ini identik dengan kejahatan yang berbasiskan melalui jaringan internet. Contoh kejahatan yang berbasiskan web misalnya Cracking. Contoh yang biasa dilakukan cracker adalah mengambil data penting milik orang lain untuk keperluan diri sendiri, misal data-data perusahaan, kantor, bank dll. Data yang sangat penting akan sangat berbahaya bila diambi oleh orang yang salah.


Contoh lain kejahatan-kejahatan yang berbasis internet diantaranya phising, defacing, dll. Kejahatan-kejahatan ini sangat sering kita jumpai di dunia maya. Ini tentu saja meresahkan banyak pihak. Maka sudah seharusnya pemerintah benar-benar menegaskan aturan di bagian ini, demi meningkatkan keamanan dan mengurangi tingkat kejahatan di dunia IT.


Selain itu kita juga harus tanggap dengan keadaan ini. Cara yang bisa dilakukan untuk mencegah hal itu terjadi pada kita yaitu kewaspadaan. Jangan pernah masuk ke situs - situs yang tidak terpercaya. Jangan pernah memberikan data pribadi kita dengan mudah di internet. Selain itu kita juga dapat melakukan updating pada antivirus kita, melakukan patch dan mengaktifkan firewall pada OS kita. Mencegah adalah salah satu jalan yang terbaik bagi qt untuk menghindari kejahatan di dunia IT.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS