Diagonal Select - Hello Kitty
RSS

cinta2

 The Last Love

Berapapun cinta datang padamu
Tak akan ku takut
Berapapun hati menghapirimu
Tak akan ku takut

Karna aku cinta terakhir yang t’lah kau nanti
Menanti jawabnya
Juga aku pelabuhan akhir
Tempat kau berlabuh sampai kau mati  

Hai hai pengunjung dan pembaca setia blog aku.. hhe Kali ini lagi2 berbicara soal cinta... khususnya berbicara tentang Cinta Terakhir. Haha lagi-lagi tentang cinta nih :D hhe,,, memang bahasan yang paling menarik... cinta terakhir, apakah para pembaca sudah kepikiran atau bahkan sudah memiliki cinta terakhir? Haha pertanyaan yg mainstream ya, yasudahlah skip..

Khususnya nih mau berbagi sedikit cerita, di penghujung tahun 2014. Sekarang aku lagi kena vmj.. tapi aku tau batasan2 nya ya,.. to readers sejati juga kalo lagi kena vmj jangan berlebihan ya, inget hadist rosululloh kan Allah ga suka dengan yang berlebih-lebihan jadi tetep stay cool aja ya hhee..
  
Dia... Dia nama nya yang selalu ada disetiap doaku...
Dia... Dia yang dulu pernah aku kagumi...
Dia... Dia yang 1 tahun lalu pernah ada dalam hati ini..
Dia... Dia yang sosoknya banyak dikagumi, disukai, dan diimpikan oleh kaum hawa atas sifat, sikap yang dimilikinya...
Dia... Dia yang 1 tahun lalu aku harapkan suatu saat bisa dekat denganku...
Dia... Dia yang 1 tahun lalu aku harapkan suatu saat bisa memilikinya..
Dia... Dia sosok lelaki yang beberapa bulan selalu ada buat aku.. selalu ada disaat aku membutuhkan dia..selalu siap saat aku butuh bantuan kapanpun dan dimanapun...

Rencana tuhan memang indah... dulu hanya impian belaka aku menulis artikel yang sengaja aku copy dari tumblr penulis favorit aku... cari saja artikel diblog ini yang berjudul “Tidak Sekarang/Not Now” intinya Aku yang mencintai Dia namun tidak untuk sekarang dengan berbagai alasan. Aku menulis artikel itu karena suatu saat tulisan itu bakal dibaca oleh yang ku maksud, isi atau inti dari tulisan itu bisa tersampaikan tanpa harus mengungkapkannya secara langsung. Dan sekarang dia pun tahu dan membaca artikel tersebut, sudah lama katanya.. hanya untuk mengingat-ingat kembali dibuka lagi tulisan itu.. Waw banget kan.. Subhanalloh, amazing, luar biasa, Allah maha tahu isi hati hambanya. Akhirnya pesan itu tersampaikan juga.. mungkin sekarang Dia yang ku maksud sudah tahu, paham dan mengerti maksud isi artikel tersebut dan mungkin dia sudah sadar untuk siapa aku menulisnya.

Aku sih masih tetap stay cool, padahal sebenarnya aku malu hheee.... tapi seneng juga karna dia yang aku maksud selama ini tahu.. ahhhh terima kasih ya Allah... sungguh rencana Mu selalu di luar dugaan. Ntah apakah dia memiliki rasa yang sama denganku atau mungkin tidak sama sekali. Yang jelas aku masih menyimpan nya dalam hati, aku tidak ingin berlebihan menanggapi perasaan ini, karna aku paham Allah tidak suka yang berlebih-lebihan, cukup biasa saja.. kan yang menciptakan rasa adalah Allah jadi kembalikan saja ke Allah, biarlah rasa ini terus tumbuh dan berkembang sesuai izin dariNya.

Apalagi sekarang di saat sakit Cuma dia yang ada dan selalu ada buat aku... :’(  selalu siap melakukan apapun jika aku sudah minta tolong dengannya,, selalu siap mengantarkan aku kemanapun jika aku meminta... selalu mengkhawtirkan aku jika aku berpergian sendiri.. selalu mengkhawatirkan aku saat aku sudah mulai drop/kambuh.. selalu melarang aku untuk makan makanan yang dilarang dokter... selalu tahu apa yang aku lakukan jika tidak memberitahunya... selalu menyemangati ku untuk kuat, semangat disaat teman2 lain meninggalkan aku... selalu menyemangati ku untuk terus minum obat... selalu membangunkanku di sepertiga malam terakhir untuk minum obat + sholat tahajud... selalu menasihati ku tentang hal-hal yang baik... selalu sayang denganku layaknya seorang kakak yang sayang dengan adiknya... selalu selalu dan selalu.. begitu banyak kebaikan yang telah ia perbuat untukku.. perempuan mana yang tidak akan luluh, yang tidak akan jatuh hati dengan perlakuannya yang seperti itu.. aku pun bingung bagaimana cara membalas kebaikannya selama ini, aku rasa tidak akan mampu untuk membalas nya... 


Mungkin hanya Engkau lah Ya Robb yang mampu membalas kebaikannnya selama ini, hanya bisa mendoakan selalu yang terbaik untuknya..:’) mamaku pun sudah sangat sangat percaya dengannya untuk menjaga dan melindungiku.. sosok lelaki yang mungkin hanya ada beberapa didunia ini 1:1000 mungkin hhee,,, ngga lebay loh, aku berbicara apa adanya.. mungkin  juga perempuan2 lain iri melihat kedekatan ku dengannya sekarang. Banyak yang ingin berada diposisiku. Aku sangat bersyukur Allah telah mengizinkan aku sebagai salah satu diantara mereka yang bisa dekat dan sedekat ini dengannya walau dengan ujian sakit, mungkin inilah salah satu hikmahnya..hihihi :D ntahlah mungkin ini jawaban dari apa yang aku tulis dulu.. jawaban dari setiap doa ku selama ini.. yah.. jawaban allah.. salah satu jalan untuk bisa lebih dekat, mengenal satu sama lain dengannya.

Aku sekarang semakin yakin bahwa aku pasti bisa bersama nya kelak. insyaaAllah allah akan mengizinkan. Aku yakin.. semoga ia yang ku maksud begitu sebaliknya terhadapku. aku tidak akan takut berapapun perempuan, hati yang menghampiri, yang suka, yang kagum dengannya, wajar kok.. wajar... insyaaallah aku bisa menahan perasaan untuk tidak jelaous :D hehe... aku tidak takut, karena aku percaya dan yakin hatinya hanya untukku (PD) gak papalah hehe, kata2 itu doa loh #eh hehehe.. Aku yakin dia pelabuhan terakhirku, dan aku pelabuhan terakhir hatinya... aku pastikan itu.

Sekarang Untuk Sementara Waktu, KIta masing-masing sendiri untuk sementara waktu. Kesabaran adalah hal terbaik yang bisa kita pertahankan saat ini. Untuk sementara waktu saja. KIta biarkan hidup kita berjalan sendiri-sendiri. Meski kita merasakan hal yang sama saat ini. Biarkan saja itu mengalir seperti hujan yang jatuh.

Tidak perlu memaksakan waktu untuk bersama. Padahal waktu kita belum sampai. Tuhan menyampaikan pesan-Nya agar kita menjaga diri untuk sementara waktu. Kan semua hanya sementara?

Jika kamu kehilangan sabar. Aku mungkin akan kehilanganmu. Untuk sementara waktu jagalah hati kita masing-masing tetap berada pada tempatnya. Tetap berada pada perlindungannya. Sampai waktu dimana dia harus diberikan dan diterima oleh orang lain. Sampai waktu dimana kita akan menerima hal yang sama pula dari orang lain.

Untuk sementara waktu. Bersabarlah. Karena kesabaran adalah hal terbaik yang bisa kita perjuangkan saat ini. Bukankan untuk sementara waktu saja. Tidak lama, tidak akan menghabiskan seluruh hidup kita bukan?

Sekarang Cuma bisa berdoa, berdoa dan terus berdoa menitipkan hatinya ke Allah, terus berupaya memperbaiki diri karena Allah agar Allah menjadikannya seorang yang tepat menjadi milikku kelak sebagai bonusnya, insyaaAlloh... :D Aamiin... 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS